Sunday 26 April 2015

NEPAL : GEMPA YANG PALING DAHSYAT SELAMA 81 TAHUN TERAKHIR

sabtu 25 April 2015 kita dikagetkan oleh gempa dahsyat yang melanda negara Nepal. Gempa berkekuatan 7,9 skalarichter ini
mengguncang negara Nepal memang bukan kali pertama dialami. Nepal tergolong negara yang rawan terkena gempa dikarenakan negara ini berada dilingkaran pegunungan Aktif diantara Lempeng Tektonik India dan Tibet. Tercatat  ada 5 kali gempa dengan kekuatan besar yang pernah melanda negara Nepal, dan yang paling parah terjadi pada tanggal 15 Januari 1934 yang menewaskan lebih dari 16.000 jiwa di Nepal dan India. 

Nepal juga sering dilanda gempa-gempa kecil dalam 12 tahun terakhir. kita semua berharap semoga seluruh korban yang ada disana mampu untuk melalui semua ini, dan mereka bisa bangkit kembali dari situasi ini. semoga saja negara lain tergerak hatinya untuk memberikan bantuan berupa obat-obatan, makanan dan dalam bentuk materi lainnya.

No comments:

Post a Comment